Mahasiswa KKN PPM ITERA 2023 Mengukir Inovasi : Program KKN Sukses Bangun Bank Sampah dan Digitalisasi Promosi UMKM di Kampung Wates
Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang diadakan oleh mahasiswa Institut Teknologi Sumatera di Kampung Wates telah mencapai hasil yang sangat positif. Selama periode program berlangsung, para mahasiswa telah aktif terlibat dalam berbagai kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat. Melalui kerjasama yang erat antara mahasiswa dan warga kampung, beberapa program kerja yang diberikan oleh mahasiswa KKN berjalan dengan lancar. Selain itu, kegiatan sosialisasi kepada masyarakat juga dilakukan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya mengelola sampah dengan adanya bank sampah maupun ecobrick. Masyarakat setempat menyambut baik kehadiran mahasiswa dan bersama-sama mereka berhasil merancang solusi yang sesuai dengan kebutuhan nyata desa. Beberapa program kerja yang diberikan dari mahasiswa pun sangat baik dan sudah tercapai seperti Bank sampah, Digital Marketing UMKM, Bimbel KKN, dan Lomba Cerdas Cermat Kelas 4 dan 5 SD
Bank sampah dan ecobrick merupakan dua konsep yang muncul sebagai solusi untuk mengatasi masalah sampah. Bank sampah memainkan peran penting dalam mendaur ulang sampah dan mengurangi dampak negatifnya terhadap lingkungan. Melalui bank sampah, masyarakat diajak untuk memilah sampah, menjualnya, atau mengolahnya menjadi produk daur ulang. Di sisi lain, ecobrick adalah metode daur ulang sampah plastik dengan cara memadatkan sampah plastik ke dalam botol plastik hingga menjadi bata yang dapat digunakan untuk berbagai konstruksi. Dengan adanya bank sampah dan ecobrick, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif dalam pengelolaan sampah dan lingkungan. Melalui
partisipasi aktif dalam bank sampah dan pembuatan ecobrick, masyarakat dapat turut serta dalam upaya pelestarian lingkungan.
Pada program kerja kali ini peralihan UMKM ke sistem digital dapat membantu warga Kampung Wates yang memiliki UMKM untuk memperluas pemasaran dan juga menyederhanakan proses produksi hingga mengatur keuangan dengan lebih mudah. Proses digitalisasi ini pun dapat memudahkan konsumen untuk menjangkau produk - produk UMKM dari Desa Wates tanpa perlu mendatangi desa tersebut. Dengan demikian hal ini dapat memberi manfaat kepada pembeli dan penjual dengan keuntungan yang lebih tinggi.
Program bimbel yang diadakan oleh mahasiswa KKN bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan membantu siswa yang kesulitan dalam belajar. Selain itu, program ini juga dapat membantu siswa untuk memiliki sikap positif dan kebiasaan belajar yang baik, serta meningkatkan keterampilan belajar yang efektif. Dalam program bimbel, mahasiswa KKN biasanya membentuk kelompok-kelompok kecil berdasarkan tingkat kelas dan mata pelajaran. Melalui program bimbel yang diadakan oleh mahasiswa KKN, diharapkan dapat
membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan membantu siswa yang kesulitan dalam belajar.
LCC (Lomba Cerdas Cermat) adalah kompetisi berupa kuis yang menguji kemampuan para peserta terhadap berbagai disiplin ilmiah. Salah satu program kerja ini dibuat untuk melatih kemampuan akademik kepada para siswa yang ada di Kampung Wates, yang meliputi siswa dari kelas 4 - 5 SD. Mahasiswa KKN membuat LCC bertujuan untuk memotivasi siswa-siswi untuk belajar dan berkembang, serta membantu mereka untuk menemukan minat dan bakat mereka. Juga untuk membangun rasa kepercayaan diri dan rasa bangga pada diri sendiri, serta memberikan pengalaman berharga dan memotivasi para siswa-siswi untuk mencapai prestasi yang lebih baik.
Dengan kesuksesan Program KKN ini, terlihat jelas bahwa mahasiswa bukan hanya sebagai peserta pendidikan formal, tetapi juga mampu berkontribusi nyata dalam membangun masyarakat. Kampung Wates dan mahasiswa dari Institut Teknologi Sumatera telah membuktikan bahwa kolaborasi yang baik antara akademisi dan masyarakat dapat menghasilkan perubahan positif yang signifikan. Semoga hasil program KKN ini dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lainnya dan melahirkan semangat kolaborasi yang berkelanjutan dalam menjawab berbagai tantangan pembangunan masyarakat di era modern ini.
Bastian Prana Jaya
14 Juli 2022 13:58:04
Mantap,,,kampung Wates selalu yang terdepan,,Semangat dalam pembangunan maju kampung ku...