selasa, 31 Januari 2023 Kampung Wates bekerjasama dengan Puskesmas mengadakan pemeriksaan kesehatan secara gratis yang kali ini di adakan di dusun IV Wates meliputi dari pemeriksaan asam urat, diabetes dan kolesterol dengan syarat warga membawa foto copy KTP dan KK. acara di awali dengan senam sehat bersama warga hal ini banyak mengundang antusias warga untuk melakukan pengecekan kesehatan terutama lansia.
kegiatan seperti ini juga nantinya akan menjadi kegitan rutin Kampung yang bekerjasama dengan Puskesmas guna meningkatkan dan memantau kesehatan warga sehingga dapat meminimalkan tingkat orang sakit di Kampung Wates dengan mengetahui kondisi kesehatan badan warga.
selain itu juga pihak Puskesmas dan juga Bapak Deni Apriyanto memberikan edukasi kepada warga yang datang untuk tetap hidup sehat di segala hal dengan memperhatikan faktor usia dan juga cuaca yang tidak menentu akhir - akhir ini. karena kalo tidak di kontrol dari sekarang maka akan menyebabkan penyakit yang lebih lanjut " lebih baik mencegah dari pada mengobati" tegas Bapak Deni Apriyanto.
Bastian Prana Jaya
14 Juli 2022 13:58:04
Mantap,,,kampung Wates selalu yang terdepan,,Semangat dalam pembangunan maju kampung ku...