Dalam rangka utuk menekan dan memutus peredaran virus covid 19 kampung wates melaksanakan program vaksinasi untuk warga masyarakat kampung bekerja sama dengan dinas kesehatan, Kepolisian dan juga Koramil. selain warga gerakan vaksin ini mengikut sertakan dari tingkat pelajar SLTP dan SLTA yang berdekatan dengan Kampung Wates lokasinya.
Dalam hal ini juga kami Pemerintahan Kampung Wates meghimbau agar seluruh warga Kampung dapat laksanakan vaksin selain untuk mendukung program pemerintah berguna juga untuk memutus penyebaran virus Covid 19 ini agar terciptanya masyarakat yang sehat dan bebas dari Virus Corona.
masyarakat dalam hal ini juga menyambut positif kegiatan vaksin karena sudah banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya kesehatan diri sendiri dan juga kesehatan keluarga serta lingkungan tempat tinggal.
untuk Vaksin tahap pertama ini kami menargetkan 200 vaksin akan tetapi tidak menutup kemungkinan bisa bertambah jumlah peserta karena semakin banyak antusias warga terus berdatangan. akan tetapi dari dinas kesehatan juga membatasi jam pelayanan jadi yang belum terlayani bisa menunggu vaksin tahap selanjutnya.
Bastian Prana Jaya
14 Juli 2022 13:58:04
Mantap,,,kampung Wates selalu yang terdepan,,Semangat dalam pembangunan maju kampung ku...